Dalam tiga bulan terakhir ini, LEMSAKTI disibukkan dengan pelayanan pembentukan lembaga-lembaga baru dan kegiatan lanjutan dari program-program yang telah dilaunching pada waktu-waktu sebelumnya.
Kegiatan yang melibatkan keseluruhan umat Kristen antara lain:
Pembinaan dan Pengembangan Budaya Keagamaan Kristen melalui LEBAK - Lembaga Budaya Agama Kristen.
Ada tiga kegiatan utama LEBAK:
1. Penyelenggaraan Pembinaan dan Pengembangan serta Pelaksanaan Perjalanan Rohani ke dalam dan ke luar Indonesia. Tahun 2013 dilayani Perjalanan Rohani ke Israel dan direncanakan untuk melaksanakan NATAL BERSAMA Desember 2013 di Betlehem.
2. Penyelenggaraan Pembinaan dan Pengembangan serta Pelaksanaan Kegiatan-Kegiatan Keagamaan Kristen LINTAS DENOMINASI dan LINTAS NEGARA seperti Olimpiade Alkitab Internasional.
3. Inventarisasi, Pemugarran dan Rehabilitasi serta Revitalisasi Tempat-Tempat Peninggalan Bersejarah Agama Kristen di seluruh Tanah Air maupun negara-negara yang memberikan Pengaruh Sejarah Penting bagi perkembangan Kekristenan di seluruh dunia.
Informasi lihat disitus http://www.budayakristen.com
Persiapan Olimpiade Alkitab Internasional I Tahun 2013. Informasi dapat dilihat pada situs berikut:
http://www.internationalbibleolympics.org
Persiapan Olimpiade Alkitb Nasional dan Internasional. Agenda Olimpiade Alkitab yang direncanakan adalah sebagai berikut:
Nopember 2013 : Olimpiade Alkitab Internasional I
Juli 2014 : Olimpiade Alkitab Regional/Provinsi I di Indonesia
Juli 2015 : Olimpiade Alkitab Nasional I di Indonesia.
Negara-negara lain diharapkan juga melangsungkan olimpiade Alkitab serupa di negara masing-masing.
Informasi dapat dilihat pada situs berikut:
Kegiatan lain yang sedang dalam proses pematangan adalah:
1. Pembinaan Umat Kristen dalam lingkungan pelayanan PARA PENYULUH AGAMA.
2. Persiapan pelaksanaan SERTIFIKASI dan PERCEPATAN PROGRAM SARJANA / PASCA SARJANA bagi 5 JABATAN PELAYANAN GEREJAWI dan JABATAN PENDUKUNG.
3. Pengawasan dan Pembinaan Pelaku dan Organisasi Pelayanan Kristen agar mengikuti semua aturan perundangan sehingga menjadi contoh dan teladan yang benar-benar 'MENGGARAMI DAN MENYINARKAN TERANG' seperti diperintahkan oleh FIRMAN TUHAN. Hal-hal yang menjadi perhatian adalah:
(1). Pemberian Gelar Pascara Sarjana tingkat Master maupun Doktor dalam rumpun Pendidikan Agama maupun Keagamaan Kristen tanpa melalui prosedur yang benar sesuai aturan perundang-undangan.
(2). Pelayanan yang menyalahgunakan ketentuan imigrasi.
(3). Pelayanan yang menyalahgunakan NAMA TUHAN tapi untuk kepentingan sendiri atau keluarga.
(4). Bisnis berkedok pelayanan untuk menggelapkan urusan perijinan maupun penyelundupan pajak.
(5). Semua kegiatan atas nama pelayanan ataupun gereja atau tuhan yang merugikan UMAT KRISTEN baik secara perorangan maupun kelompok.
Bagi Anda yang ingin ikut berpartisipasi secara aktif dalam kegiatan Olimpiade Alkitab Internasional tersebut dapat mendaftarkan diri melalui situs masing-masing.
MARI KITA SAMA-SAMA BERINVESTASI DALAM WADAH BARU YANG DIKEMBANGKAN OLEH LEMSAKTI: WIRAUSAHA SOSIAL ROHANI.